Logo Bloomberg Technoz

Sementara itu, Kawasan Arena Publik Borarsi merupakan area terbuka yang akan ditata menjadi ruang publik yang representatif sebagai tempat rekreasi keluarga, sosial budaya ekonomi, keagamaan, dan olahraga bagi masyarakat Manokwari dan sekitarnya. 

"Di kawasan ini akan dibangun pusat UMKM dan di bagian tengahnya akan ada semacam aula atau lapangan. Sedangkan bagian kanan dan kirinya bisa dipakai untuk kegiatan masyarakat lainnya," tutur Diana.

Kawasan Arena Publik Borarsi akan dibangun pada lahan seluas 23.752 meter persegi dengan luas bangunan utama 4.903,71 meter persegi Pekerjaan konstruksinya akan dimulai segera pada Juli ini setelah pembebasan lahan oleh pemerintah daerah selesai dan ditargetkan selesai pada 2024.

(krz/wdh)

No more pages