Logo Bloomberg Technoz

Low Tuck Kwong Makin Kaya, Hartanya Bisa Sentuh Rp377 Triliun

Hidayat Setiaji
11 July 2023 08:40

Low Tuck Kwong, Direktur Utama Bayan Resources. Foto: Ahmad Zamroni/Forbes Indonesia
Low Tuck Kwong, Direktur Utama Bayan Resources. Foto: Ahmad Zamroni/Forbes Indonesia

Bloomberg Technoz, Jakarta - Low Tuck Kwong, Presiden Direktur PT Bayan Resources Tbk (BYAN), kembali menjadi orang terkaya di Indonesia. Sempat tergeser oleh Budi Hartono, bos Grup Djarum, Low menjadi orang terkaya di Indonesia setelah menikmati kenaikan saham emiten miliknya.

Per 7 Juli 2023, Low memegang 20,33 juta unit saham BYAN. Dalam sebulan terakhir, harga saham BYAN naik 15,14% secara point-to-point

Sebulan lalu, kekayaan Low dari saham BYAN bernilai Rp 288,67 triliun. Kemarin, saham BYAN menyumbang Rp 332,38 triliun terhadap kekayaan Low.

BYAN adalah emiten batu bara. Kenaikan harga komoditas ini membuat saham BYAN ikut melonjak.

Kemarin, harga batu bara di pasar ICE Newcastle (Australia) ditutup di US$ 133,7/ton. Ke depan, harga si batu hitam berpeluang naik lagi.