Kejar Target Inflasi, Pejabat The Fed Sebut Suku Bunga Harus Naik
News
11 July 2023 07:00
Rich Miller, Sam Kim, dan Matthew Boesler - Bloomberg News
Bloomberg, Tiga pejabat bank sentral Amerika Serikat (AS) The Federal Reserve, pada Senin menyatakan bahwa suku bunga masih harus dikerek lebih tinggi pada tahun ini untuk mengembalikan tingkat inflasi ke targetnya 2%.
"Kami telah membuat banyak kemajuan dalam kebijakan moneter, langkah yang memang harus kami ambil, selama setahun terakhir," ujar Michael Barr, Wakil Gubernur the Fed Bidang Pengawasan.
“Kami sudah mendekati target, tetapi kami masih harus mencapainya sedikit lagi.”
The Fed mempertahankan suku bunga acuan pada bulan Juni setelah menaikkannya selama 10 pertemuan berturut-turut ke kisaran 5% hingga 5,25%. Proyeksi yang dirilis setelah pertemuan FOMC bulan Juni memperlihatkan bahwa sebagian besar pembuat kebijakan moneter ini tampaknya akan menaikkan suku bunga setengah poin persentase pada akhir tahun.