Logo Bloomberg Technoz

China Perluas Kebijakan Penyelamat Krisis Properti

News
10 July 2023 22:00

Ilustrasi properti China (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi properti China (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg News

Bloomberg, China akan memperluas kebijakan untuk mendukung pengembang properti yang kekurangan uang dan menopang sektor real estat yang terpuruk.

Kebijakan baru itu antara lain memungkinkan penundaan pembayaran pinjaman selama satu tahun.

Pernyataan tertulis Bank Sentral China (PBOC) dan Badan Pengawas Keuangan Nasional (NFRA) mengatakan bahwa lembaga keuangan akan didorong untuk bernegosiasi dengan perusahaan real estat guna memperpanjang pinjaman untuk memastikan penyelesaian rumah yang sedang dibangun. 

Sebagian jenis pinjaman yang belum terbayarkan –termasuk pinjaman perwalian yang jatuh tempo sebelum 2024– akan diberikan perpanjangan pembayaran satu tahun.