Logo Bloomberg Technoz

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sukses menutup perdagangan sore hari di zona hijau dengan kenaikan 14,58 poin atau 0,22% pada posisi 6.731,04 pada perdagangan Senin (10/7/2023).

Total transaksi hari ini hanya Rp7,49 triliun, dari 23,81 miliar saham yang ditransaksikan sepanjang perdagangan. Nilai rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak melemah 0,41% ke posisi Rp15.204/US$ pada pasar spot pukul 16.30 WIB.

Tiga dari empat emiten baru Bursa Efek Indonesia (BEI), PT Platinum Wahab Nusantara Tbk (TGUK), PT Carsurin Tbk (CRSN), PT Widiant Jaya Krenindo Tbk (WIDI) sukses mencatatkan lonjakan harga saham pada hari pertama awal perdagangan. Sementara satu emiten, PT Graha Prima Mentari Tbk (GRPM) mencetak Auto Reject Bawah pada hari pertamanya.

Saham TGUK pada pembukaan pasar melonjak 38 poin atau setara 34,5% dari harga perdana saham mereka Rp110/saham, menjadi Rp148/saham. Sementara saham CRSN naik 18 poin (14,4%) menjadi Rp143/saham. Harga saham IPO CRSN diketahui Rp125/saham. Dan saham WIDI menguat 10 poin (10%) menjadi Rp110/saham, dari Rp100/saham.

Juga ada saham GRPM, namun saham GRPM mengalami penurunan 12 poin (10%) menjadi Rp108/saham. Dengan menawarkan harga saham perdana mereda Rp120/saham. Adapun saham Graha Prima Mentari tercatat pada papan Akselerasi, bersama dengan saham Widiant Jaya Krenindo.

Pergerakan saham sektor properti, sektor saham energi, dan sektor saham perindustrian menjadi pendukung utama penguatan IHSG, dengan kenaikan 1,92%, 1,10% dan 0,47%.

Saham sektor properti yang melaju pesat yakni, PT Maha Properti Indonesia Tbk (MPRO) meroket 20% ke posisi Rp3.000/saham, PT Fortune Mate Indonesia Tbk (FMII) melesat naik 17,9% ke posisi Rp820/saham. PT Binakarya Jaya Abadi Tbk (BIKA) menguat 9,8% ke posisi Rp78/saham.

Senada, saham sektor energi juga terbang mengangkat gerak IHSG, PT Akbar Indo Makmur Stimec Tbk (AIMS) terapresiasi 16% ke posisi Rp232/saham, PT Pelita Samudera Shipping Tbk (PSSI) melesat naik 6,6% ke posisi Rp565/saham. PT Golden Eagle Energy Tbk (SMMT) menguat 5,6% ke posisi Rp935/saham.

Sementara indeks saham LQ45 yang berisikan saham-saham unggulan ditutup di zona hijau, dengan mencatatkan kenaikan 1,43 poin atau 0,15% ke posisi 949,16.

Saham-saham LQ45 yang bergerak pada teritori positif antara lain, PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) naik 600 poin ke posisi Rp25.450/saham, PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) menguat 40 poin ke posisi Rp2.420/saham. PT United Tractors Tbk (UNTR) terapresiasi 350 poin ke posisi Rp24.100/saham.

Konsumen Indonesia melanjutkan optimismenya dalam memandang situasi ekonomi saat ini hingga hingga 6 bulan ke depan.

Tercermin dari data Survei Konsumen Bank Indonesia (BI), Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada Juni 2023 ada di level 127,1. Namun optimisme itu sedikit memudar, dibandingkan bulan sebelumnya yang sebesar 128,3.

Sumber: BI

Menurut BI, terjaganya optimisme konsumen pada Juni didorong oleh tetap kuatnya Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini (IKE) dan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK). IKE tetap terjaga terutama didukung oleh Indeks Penghasilan saat ini yang tetap stabil dibandingkan bulan sebelumnya.

Sementara itu, IEK tetap kuat terutama didorong oleh komponen Indeks Ekspektasi Penghasilan yang meningkat dibandingkan bulan sebelumnya.

Adapun pasar saham Asia mayoritas bergerak menguat pada perdagangan sore hari ini. Indeks Hang Seng Hong Kong naik 0,62%, indeks Strait Times Singapore terapresiasi 0,31%, indeks Shanghai Composite menguat 0,22%, indeks Nikkei 225 turun 0,61%, dan indeks Kospi kehilangan 0,24%. Sementara itu, Dow Jones Index Future turun 0,04%.

(fad)

No more pages