"Harus optimistis, harus bangga, harus gembira. Kalian bagian dari negara yang kaya dan besar," ujar Prabowo.
Sementara kerja sama pertahanan Indonesia dengan Turkiye antara lain sudah terjadi di sela-sela Indo Defence 2022 lalu. Penandatanganan kontrak alat pertahanan disaksikan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Vice Chairman of The Board Havelsan Sedat Karakas, Rabu (2/11/2023).
Penandatanganan dilakukan oleh Kabaranahan Kemhan RI Marsda TNI Yusuf Jauhari, bersama President & CEO Havelsan Dr. Mehmet Akif NACAR dan Chairman of the Board Prof. Dr. Hacl Aki Mantar di acara Indo Defence Expo dan Forum 2022. Kerja sama tersebut dimulai dengan pengembangan shooting simulator, parachute simulator dan flight simulator. Diketahui PT Falah Inovasi Teknologi (Falah) dan Havelsan akan melakukan inovasi pada perangkat keras dan perangkat lunak dari sistem agar dapat sesuai dengan kebutuhan aparat militer Indonesia, aparat keamanan, aparat penegak hukum dan pasukan khusus.
(ezr)