Potret Warga Pademangan Kesulitan Air Bersih Usai Banjir Rob
Andrean Kristianto
18 December 2024 17:49
Bloomberg Technoz, Jakarta - Sejumlah warga di Jakarta Utara mengeluhkan kualitas air di lingkungan tempat tinggalnya setelah dilanda banjir rob sejak pekan lalu. Mereka kesulitan mendapatkan air bersih yang layak untuk digunakan sehari-hari.
"Karena air mati dan asin, [keran] air nyala tapi asin karena banjir rob kemarin," kata Ari, ketua RT 02/RW 8 Lodan 5, Kelurahan Ancol, Pademangan, Jakarta Utara. Warga pun meminta bantuan kiriman air bersih untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Baca Juga
Sebelumnya, kawasan pesisir Jakarta Utara kembali terendam banjir rob dengan ketinggian yang bervariasi. Banjir ini terjadi akibat fenomena pasang maksimum air laut yang bersamaan dengan fase bulan baru.
Selain air bersih, Pemerintah Kota Jakarta Utara juga menyalurkan bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir rob.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah mengeluarkan peringatan dini banjir rob pada 11 hingga 20 Desember 2024.
(dre)