Jelang Lebaran, Tiket Mudik Kereta Api Sudah Dapat Dipesan
Andrean Kristianto
27 February 2023 17:47
Bloomberg Technoz, Jakarta - Tiket Mudik Lebaran Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) untuk keberangkatan H-10 pada momen lebaran 1444 Hijriah sudah dapat dipesan. PT KAI (Persero) sengaja menerapkan kebijakan pembelian tiket mulai 45 hari sebelum jadwal keberangkatan KA atau H-45.
Hari ini, calon penumpang mulai dapat membeli tiket kereta dengan keberangkatan dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen untuk jadwal 12 April 2023 atau H-10 lebaran. Begitu seterusnya untuk tanggal keberangkatan berikutnya. KAI ingin masyarakat bisa lebih leluasa dalam merencanakan perjalanan selama arus mudik lebaran mendatang.
Baca Juga
Berdasarkan data KAI, setiap hari ada sekitar 30 ribu pengguna jasa kereta jarak jauh yang berangkat dari area Daop 1 Jakarta, khususnya Stasiun Gambir dan Stasiun Senen. Total rata-rata perjalanan per hari sekitar 60 kereta api. Jumlah tersebut masih akan mengalami perubahan dengan adanya program pemberangkatan KA tambahan yang biasanya dijalankan pada masa angkutan lebaran.
(dre/frg)