Logo Bloomberg Technoz

Momen Para Pimpinan Negara ASEAN Mengikuti Gala Dinner

News
07 September 2023 07:10

Presiden Jokowi tiba untuk Gala Dinner KTT ke-43 ASEAN di Plataran, Jakarta, Rabu (6/9/2023). (Media Center KTT ASEAN 2023/Aditya Pradana Putra)

Presiden Jokowi tiba untuk Gala Dinner KTT ke-43 ASEAN di Plataran, Jakarta, Rabu (6/9/2023). (Media Center KTT ASEAN 2023/Aditya Pradana Putra)

Indonesia menggelar gala dinner bagi para pemimpin negara ASEAN yang hadir di KTT ke-43 ASEAN. (Media Center KTT ASEAN 2023/Afriadi Hikmal)

Indonesia menggelar gala dinner bagi para pemimpin negara ASEAN yang hadir di KTT ke-43 ASEAN. (Media Center KTT ASEAN 2023/Afriadi Hikmal)

Salah satu yang hadir adalah Wapres AS Kamala Harris dan PM Kanada Justin Trudeau.  (Media Center KTT ASEAN 2023/Aditya Pradana Putra)

Salah satu yang hadir adalah Wapres AS Kamala Harris dan PM Kanada Justin Trudeau. (Media Center KTT ASEAN 2023/Aditya Pradana Putra)

Presiden mempersilakan para undangan untuk masuk area ruang makan untuk menyantap menu masakan nusantara. (Media Center KTT ASEAN 2023/Agus Suparto)

Presiden mempersilakan para undangan untuk masuk area ruang makan untuk menyantap menu masakan nusantara. (Media Center KTT ASEAN 2023/Agus Suparto)

Di luar area Hutan Kota Plataran terlihat gedung bertingkat memperlihatkan pertunjukan video mapping. (Media Center KTT ASEAN 2023/Dhoni Setiawa)

Di luar area Hutan Kota Plataran terlihat gedung bertingkat memperlihatkan pertunjukan video mapping. (Media Center KTT ASEAN 2023/Dhoni Setiawa)

Sambil menikmati sajian makan malam, para tamu undangan disuguhi beragam penampilan kesenian. (Media Center KTT ASEAN 2023/Agus Suparto)

Sambil menikmati sajian makan malam, para tamu undangan disuguhi beragam penampilan kesenian. (Media Center KTT ASEAN 2023/Agus Suparto)

Pertunjukan video mapping juga mnejadi salah satu pertunjukkan bagi para tamu undangan. (Media Center KTT ASEAN 2023/Dhoni Setiawa)

Pertunjukan video mapping juga mnejadi salah satu pertunjukkan bagi para tamu undangan. (Media Center KTT ASEAN 2023/Dhoni Setiawa)

Rangkaian acara lalu ditutup dengan pertunjukkan kembang api raksasa. (Media Center KTT ASEAN 2023/Agus Suparto)

Rangkaian acara lalu ditutup dengan pertunjukkan kembang api raksasa. (Media Center KTT ASEAN 2023/Agus Suparto)

Presiden Jokowi tiba untuk Gala Dinner KTT ke-43 ASEAN di Plataran, Jakarta, Rabu (6/9/2023). (Media Center KTT ASEAN 2023/Aditya Pradana Putra)
Indonesia menggelar gala dinner bagi para pemimpin negara ASEAN yang hadir di KTT ke-43 ASEAN. (Media Center KTT ASEAN 2023/Afriadi Hikmal)
Salah satu yang hadir adalah Wapres AS Kamala Harris dan PM Kanada Justin Trudeau.  (Media Center KTT ASEAN 2023/Aditya Pradana Putra)
Presiden mempersilakan para undangan untuk masuk area ruang makan untuk menyantap menu masakan nusantara. (Media Center KTT ASEAN 2023/Agus Suparto)
Di luar area Hutan Kota Plataran terlihat gedung bertingkat memperlihatkan pertunjukan video mapping. (Media Center KTT ASEAN 2023/Dhoni Setiawa)
Sambil menikmati sajian makan malam, para tamu undangan disuguhi beragam penampilan kesenian. (Media Center KTT ASEAN 2023/Agus Suparto)
Pertunjukan video mapping juga mnejadi salah satu pertunjukkan bagi para tamu undangan. (Media Center KTT ASEAN 2023/Dhoni Setiawa)
Rangkaian acara lalu ditutup dengan pertunjukkan kembang api raksasa. (Media Center KTT ASEAN 2023/Agus Suparto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Iriana Joko Widodo menggelar jamuan santap malam atau gala dinner bagi para pemimpin negara ASEAN yang hadir di Jakarta dalam rangka KTT ke-43 ASEAN di Hutan Kota Gelora Bung Karno (GBK), Rabu (06/09/2023). Sejumlah kepala negara dunia hadir dalam acara tersebut.

Dalam gala dinner tersebut Presiden Jokowi tampak mengenakan baju adat Betawi bernuansa warna jingga menyambut para tamu para pemimpin negara ASEAN. Para pemimpin tersebut tampak hadir dengan mengenakan pakaian batik, pakaian khas Indonesia. Usai berfoto bersama dengan masing-masing pemimpin dan pendamping, Presiden pun mempersilakan para undangan untuk memasuki area ruang makan.

Mengawali gala dinner, Presiden Jokowi mengajak seluruh tamu undangan untuk istirahat sejenak dari rangkaian pertemuan KTT ke-43 dan menikmati malam di Jakarta.

“Selamat datang di Gala Dinner KTT ASEAN ke-43. Saya tahu ini hari yang panjang. Kita telah mengadakan enam KTT hari ini. Tapi sekarang, mari kita nikmati malam ini dan rayakan kebersamaan kita,” ujar Presiden.

Presiden menambahkan, untuk mengiringi jamuan santap malam Indonesia telah mempersiapkan pertunjukan yang dipersembahkan oleh para generasi muda bangsa Indonesia.

“Malam ini Indonesia akan menampilkan karya-karya terbaik generasi muda Indonesia. Jadi silakan, duduk, santai dan nikmati,” ucapnya.

Sambil menikmati sajian makan malam, para tamu undangan disuguhi beragam penampilan kesenian, di antaranya alunan sasando, alat musik tradisional dari Nusa Tenggara Timur, yang dimainkan oleh seorang musisi, pertunjukan tarian dari negara anggota ASEAN, hingga sejumlah persembahan nyanyian dari sederet musisi Indonesia

Pertunjukan musik lantas ditutup dengan kembang api raksasa. Setelahnya, semua musisi yang tampil berkumpul di atas panggung dan Aurelie Moeremans menyanyikan lagu "Cikini ke Gondangdia" sekali lagi. 

(bbn)