Logo Bloomberg Technoz

Mulai Bulan Ini, Pedagang Dikenakan Biaya Merchant QRIS

Andrean Kristianto
03 July 2023 17:32

Warga melakukan pembayaran menggunakan QRIS saat berbelanja di Pasar Santa, Jakarta, Senin (3/7/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Warga melakukan pembayaran menggunakan QRIS saat berbelanja di Pasar Santa, Jakarta, Senin (3/7/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

BI menaikkan besaran Merchant Discount Rate (MDR) bagi penjual pengguna QRIS menjadi 0,3% pada Juli 2023. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

BI menaikkan besaran Merchant Discount Rate (MDR) bagi penjual pengguna QRIS menjadi 0,3% pada Juli 2023. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Kenaikan itu sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan QRIS dan efisiensi transaksi sistem pembayaran. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Kenaikan itu sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan QRIS dan efisiensi transaksi sistem pembayaran. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Sejumlah pedagang kecil mengeluhkan kenaikan biaya merchant pengguna QRIS oleh Bank Indonesia. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Sejumlah pedagang kecil mengeluhkan kenaikan biaya merchant pengguna QRIS oleh Bank Indonesia. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Meskipun ada kenaikan biaya Qris, pedagang mengaku masih akan tetap menggunakan layanan tersebut. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Meskipun ada kenaikan biaya Qris, pedagang mengaku masih akan tetap menggunakan layanan tersebut. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Warga melakukan pembayaran menggunakan QRIS saat berbelanja di Pasar Santa, Jakarta, Senin (3/7/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
BI menaikkan besaran Merchant Discount Rate (MDR) bagi penjual pengguna QRIS menjadi 0,3% pada Juli 2023. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Kenaikan itu sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan QRIS dan efisiensi transaksi sistem pembayaran. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Sejumlah pedagang kecil mengeluhkan kenaikan biaya merchant pengguna QRIS oleh Bank Indonesia. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Meskipun ada kenaikan biaya Qris, pedagang mengaku masih akan tetap menggunakan layanan tersebut. (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bank Indonesia (BI) menaikkan besaran Merchant Discount Rate (MDR) bagi penjual atau merchant pengguna QR Code Indonesian Standard (QRIS) menjadi 0,3% mulai Juli 2023. Sebelumnya tarif yang berlaku adalah 0% dan akan berakhir Juni.

"Penyesuaian MDR QRIS mikro 0,3% efektif 1 Juli 2023. Hal ini untuk meningkatkan layanan dan efisiensi transaksi sistem pembayaran," ujar Gubernur BI Perry Warjiyo dalam konferensi pers usai menggelar RDG, Kamis (22/6).

Sebelumnya BI sempat menggratiskan biaya merchant rate pengguna QRIS selama satu tahun. Diskon istimewa itu sebelumnya diberikan sejak akhir Desember 2021.

Kenaikan tersebut dikeluhkan salah satu pemilik kios sembako di Pasar Santa, Jakarta Selatan

“Sebenernya keberatan tapi untuk mempermudah aja kita masih tetap pakai, jadi kadang kita minta pembeli untuk transfer aja, biar enggak ada potongan, karena kalau transfer dananya juga langsung sampai,” kata Rizky pemilik kios sembako di Pasar Santa, Jakarta Selatan saat ditemui Bloomberg Technoz, Senin (3/7/2023)

Meskipun ada tarif yang wajib dibayarkan merchant pada bank sebagai biaya transaksi dalam penggunaan layanan QRIS, pedagang mengaku tak akan membebankan tarif tersebut kepada pembeli.

“Kita ga bisa naikin (harga jual), bukan apa-apa yaa, karena kan ini pasar, harga harus lebih murah daripada mini market atau ritel-ritel yang gede, karena zamannya cashless jadinya ya harga ga kita naikin harganya,” tutur

Menurut catatan BI, saat ini adopsi QRIS semakin meluas dengan tercermin pada penambahan jumlah pengguna dan merchant  QRIS, yang saat ini telah mencapai masing-masing 35,80 juta dan 26,1 juta.

(dre/evs)