Pemudik Kembali, Terminal Kampung Rambutan Padat
Andrean Kristianto
25 April 2023 09:58
Bloomberg Technoz, Jakarta - Para pemudik yang kembali ke Jakarta pada H+3 Lebaran 2023 mulai tampak memadati di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Selasa (25/4/2023). Kedatangan pemudik sudah mulai terlihat meningkat dua kali lipat sejak Minggu (23/4/2023) atau H+1 Idulfitri 1444 H dibandingkan pada hari biasa.
Berdasarkan pantauan Bloomberg Technoz pada pukul 06.30 pagi di Terminal Kampung Rambutan, bus-bus yang berasal dari Jawa Barat dan Jawa Tengah mulai berdatangan. Satu persatu bus-bus datang dan menurunkan penumpang di lajur kedatangan. Penumpang datang dengan membawa barang-barang khas pemudik seperti kardus dan tas-tas besar tiba di terminal ini.
Baca Juga
Sebelumnya diberitakan, jumlah pengguna angkutan umum pada Minggu atau hari kedua Lebaran (H2) dicatat meningkat yaitu sebesar 18,49% yakni 635.714 orang dibandingkan hari pertama Lebaran (H1) atau Sabtu lalu sebanyak 532.881 orang. Jumlah pengguna angkutan umum terbanyak yaitu penumpang angkutan udara sebanyak 179.589 orang atau 28,25% dari total pengguna angkutan umum.
Selanjutnya setelah angkutan udara, 27,93% atau 177.536 orang menggunakan angkutan kereta api, 19,71% atau 125.278 orang menggunakan angkutan jalan (AKAP), lalu 16,15% atau 102.640 orang menggunakan angkutan penyeberangan, dan 7,97% atau 50.671 orang menggunakan angkutan laut.
Sementara arus balik puncaknya diprediksi terjadi hari ini yakni Selasa (25/4/2023).
“Diprediksi pada Senin dan Selasa akan terjadi puncak pergerakan penumpang angkutan umum untuk arus balik. Mengingat, pada Rabu (26/4/2023) masyarakat pekerja formal sudah mulai kembali masuk ke kantor,” disampaikan Juru bicara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Adita Irawati di Jakarta sebagaimana rilis pers yang dikirimkan, Senin malam (24/4/2023).
(dre/ezr)