Logo Bloomberg Technoz

Inflasi, Dokter di Inggris Mogok Kerja Empat Hari

News
12 April 2023 12:23

Ratusan dokter junior melakukan aksi mogok kerja di Trafalgar Square, London, Inggris, Selasa (11/4/2023). (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Ratusan dokter junior melakukan aksi mogok kerja di Trafalgar Square, London, Inggris, Selasa (11/4/2023). (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Mereka akan melakukan aksi. ogok selama empat hari atau 96 jam. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Mereka akan melakukan aksi. ogok selama empat hari atau 96 jam. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Aksi mogok ini untuk menuntut kenaikan gaji sebesar 35% karena biaya hidup yang semakin tinggi akibat inflasi. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Aksi mogok ini untuk menuntut kenaikan gaji sebesar 35% karena biaya hidup yang semakin tinggi akibat inflasi. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Mogok kerja ini terjadi saat layanan kesehatan nasional (NHS) sedang sibuk usai liburan Paskah  (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Mogok kerja ini terjadi saat layanan kesehatan nasional (NHS) sedang sibuk usai liburan Paskah (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Akibat adanya aksi mogok tersebut, layanan kesehatan di Inggris mengalami gangguan. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Akibat adanya aksi mogok tersebut, layanan kesehatan di Inggris mengalami gangguan. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Sejauh ini, 285.000 janji temu dan prosedur medis telah ditunda, termasuk perawatan kanker.  (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Sejauh ini, 285.000 janji temu dan prosedur medis telah ditunda, termasuk perawatan kanker. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Aksi mogok juga dilakukan oleh dokter junior Rumah Sakit Universitas College London  (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Aksi mogok juga dilakukan oleh dokter junior Rumah Sakit Universitas College London (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Dalam beberapa bulan, Inggris dilanda aksi mogok oleh pekerja sektor publik. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Dalam beberapa bulan, Inggris dilanda aksi mogok oleh pekerja sektor publik. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Para pekerja di seluruh industri menuntut kenaikan gaji untuk mengimbangi inflasi yang naik menjadi 10,4% pada Februari. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Para pekerja di seluruh industri menuntut kenaikan gaji untuk mengimbangi inflasi yang naik menjadi 10,4% pada Februari. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Ratusan dokter junior melakukan aksi mogok kerja di Trafalgar Square, London, Inggris, Selasa (11/4/2023). (Chris Ratcliffe/Bloomberg)
Mereka akan melakukan aksi. ogok selama empat hari atau 96 jam. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)
Aksi mogok ini untuk menuntut kenaikan gaji sebesar 35% karena biaya hidup yang semakin tinggi akibat inflasi. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)
Mogok kerja ini terjadi saat layanan kesehatan nasional (NHS) sedang sibuk usai liburan Paskah  (Chris Ratcliffe/Bloomberg)
Akibat adanya aksi mogok tersebut, layanan kesehatan di Inggris mengalami gangguan. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)
Sejauh ini, 285.000 janji temu dan prosedur medis telah ditunda, termasuk perawatan kanker.  (Chris Ratcliffe/Bloomberg)
Aksi mogok juga dilakukan oleh dokter junior Rumah Sakit Universitas College London  (Chris Ratcliffe/Bloomberg)
Dalam beberapa bulan, Inggris dilanda aksi mogok oleh pekerja sektor publik. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)
Para pekerja di seluruh industri menuntut kenaikan gaji untuk mengimbangi inflasi yang naik menjadi 10,4% pada Februari. (Chris Ratcliffe/Bloomberg)

Bloomberg,  Puluhan ribu dokter junior yang sudah memenuhi persyaratan sebagai tenaga medis melakukan mogok kerja selama empat hari atau 96 jam di seluruh Inggris, sejak 11 April 2023. Mereka menuntut kenaikan gaji sebesar 35% karena biaya hidup yang semakin tinggi akibat inflasi.

Mogok kerja ini terjadi saat layanan kesehatan nasional (NHS) sedang sibuk usai libur Masa Paskah. Pada saat ini, banyak staf kesehatan yang masih cuti. Sejauh ini, ada 285.000 janji temu dan prosedur medis telah ditunda, termasuk perawatan kanker.

Selama mogok kerja, fasilitas kesehatan akhirnya memprioritaskan layanan darurat, perawatan kehamilan, dan perawatan kritis. Direktur Kesehatan Nasional Inggris (NHS), Stephen Powis mengatakan kepada Times Radio, lembaga telah meminta masyarakat lebih bijak dan selektif untuk mengajukan layanan kesehatan, terutama permintaan penanganan darurat.

"Ini akan menjadi mogok kerja yang paling mengganggu yang pernah kami lihat dalam sejarah NHS," kata Powis. "Saya pikir layanan akan lumpuh minggu ini, karena sebagian besar tenaga kerja kemungkinan besar tidak akan hadir."

Mogok kerja dokter menambah panjang aksi serupa oleh pekerja di sektor lainnya. Pemerintahan Perdana Menteri Rishi Sunak sendiri sedang berupaya menghentikan aksi mogok pada sektor pendidikan, transportasi umum, dan sektor publik lainnya. Para pekerja di seluruh industri Inggris menuntut kenaikan gaji untuk mengimbangi inflasi yang naik menjadi 10,4%, sejak Februari 2023.

Selain dokter junior, pekerja kantor paspor juga telah melakukan mogok kerja minggu lalu, sementara pegawai sipil berencana akan mogok pada 28 April nanti. Para serikat guru terbesar Inggris yang tergabung dalam National Education Union juga telah mempersiapkan aksi mogok selama lima hari.

(bbn)