Potret Ramai-ramai Beli Emas, Antrean Butik Antam Merayap
Andrean Kristianto
10 April 2025 18:31
Bloomberg Technoz, Jakarta - Masyarakat kini berbondong-bondong membeli logam mulia Antam. Hal tersebut terlihat dari antrean panjang masyarakat yang ingin membeli emas batangan di Butik Emas Antam, Pulogadung, Jakarta Timur, pada Kamis (10/4/2025).
Berdasarkan pantauan Bloomberg Technoz pukul 11.37 WIB, masyarakat yang ingin membeli logam mulia Antam memadati ruangan Butik Emas tersebut.
Baca Juga
Masyarakat yang baru tiba dan melewati pos penjagaan langsung ditanyai oleh petugas keamanan mengenai keperluan kedatangan mereka. Jika bermaksud melakukan pembelian, petugas keamanan akan memberikan penjelasan bahwa kuota untuk hari itu telah terpenuhi.
“Untuk pembelian hari ini sudah distop, karena kuota hanya 200 orang,” ujar petugas keamanan yang berjaga di pos tersebut.
Menurut penuturan petugas keamanan, lonjakan pembelian logam mulia telah terjadi sejak pagi dan berlangsung selama beberapa hari terakhir. Para pembeli bahkan rela menunggu sebelum Butik Emas dibuka.
Selain Butik Emas Antam, transaksi emas perhiasan juga meningkat di toko-toko emas. Salah satu toko emas, Bintang Timur di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, mengalami lonjakan pelanggan setelah Lebaran.
“Sekarang seimbang, 50 persen yang menjual dan 50 persen yang membeli,” ujar Alexander, pengelola Toko Emas Bintang Timur di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, saat ditemui *Bloomberg Technoz*, Kamis (10/4/2025).
Alexander mengatakan bahwa harga emas telah mengalami kenaikan sejak dua minggu lalu. Untuk emas 24 karat, harga pada hari ini naik sebesar Rp40.000 per gram.
(dre)